Ampuh! Aneka Jus Untuk Menurunkan Kolesterol Beserta Manfaat dan Cara Membuatnya

- 19 Januari 2023, 19:30 WIB
Ilustrasi Jus Nanas
Ilustrasi Jus Nanas /Andy M/Pixabay

 

MEDIA TULUNGAGUNG – Setiap orang pasti memiliki kolesterol pada tubuhnya masing-masing, dengan kadar yang berbeda.  Ada yang memiliki kadar kolesterol rendah, sedang, dan tinggi.

Lantas, apakan sebenarnya kolesterol itu? Dan berapa kadar kolesterol normal bagi tubuh manusia?

Kolesterol merupakan suatu zat lilin berwarna putih yang dapat ditemukan dalam makana-makanan yang kita konsumsi, dan juga diproduksi oleh semua sel tubuh kita, terutama pada sel hati.

Baca Juga: Keluarga Brigadir J Minta Tuntutan Bharada E Diringankan, LPSK: Rekomendasi Justice Collaborator ...

Kolesterol sendiri, sebenarnya sangat penting bagi tubuh terutama bagian dinding-dinding sel dan juga untuk memproduksi hormon-hormon tertentu.

Adapun, normlanya kadar kolesterol bagi manusia adalah setinggi 300 mg. Dan bagi yang memiliki kadar kolesterol yang lebih tinggi dari kadar normal dapat mengakibatkan berbagai penyakit, salah satunya adalah penyakit jantung.

Dilansir MEDIA TULUNGAGUNG dari buku yang berjudul Cara Ampuh Menurunkan Kolesterol Dalam Sekejap, oleh Asiyah Nayla Sabriah, 2015.

Baca Juga: Eksekutor Brigadir J Dituntut 12 Tahun Penjara, Hal Ini yang Memberatkan dan Meringankan Bharada E

Berikut adalah aneka jus untuk menurunkan kolesterol beserta manfaat dan cara membuatnya:

  1. Jus Nanas Jambu Klutuk

Manfaat: Jus ini bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol darah, mengobati infeksi, mengobati sariawan, memperlancar peredaran darah, dan mencegah kontipasi.

Bahan: 2 buah jambu biji (kupas potong-potong), setengah buah nanas (kupas potong-potong), gula sesuai selera dan seperempat botol air es.

Cara membuat: Masukkan semua bahan kedalam blender dan haluskan. Kemudian saring dengan saringan kasar. Kemudian masukkan gula dan sisa air es ke dalam blender lalu haluskan kembali. Jus siap untuk dihidangkan.

Baca Juga: Prediksi Skor Villarreal vs Real Madrid di Copa Del Rey, Beserta Perkiraan Line Up dan Rekor Pertemuan

  1. Jus Kurma Melon

Manfaat: Jus ini bermanfaat untuk mencegah darah menggumpal, membersihkan kulit, melancarkan saluran pencernaab dan menurunkan kadar kolesterol, mengurangi rasa sakit, dan mengatasi kelelahan serta membuat organ jantung bekerja lebih optimal.

Bahan: 150 gram Melon (potong-potong), 100 gram kurma (buang biji), 60 gram kiwi (kupas potong-potong), 100 gram yogurt tawar, dan 2 potong es batu.

Cara membuat: Masukkan potongan melon, kurma, kiwi, yogurt, dan potongan es batu dalam blender. Kemudian haluskan hingga lembut, dan tuangkan untuk disajikan.

Baca Juga: Prediksi Skor Manchester City vs Tottenham di Liga Inggris, Beserta Perkiraan Line Up dan Rekor Pertemuan

  1. Sweet Peppers Juice

Manfaat: Jus ini bermanfaat untuk menurunkan kolesterol dan tekanan darah, menurunkan resiko serangan kanker, sebagai anti diabetes, memperlancar pencernaan, dan menstabilkan gula darah.

Bahan: 200 gram paprika hijau (potong-potong), 200 gram kiwi (kupas potong-potong), 100 mili liter air jeruk manis, dan 2 potong es batu.

Cara membuat: Blender paprika hijau dan kiwi, lalu saring ambil sarinya. Kemudian masukkan sari tersebut dalam blender dan tambahkan air jeruk manis serta potongan es batu. Tuang ke dalam gelas dan hidangkan selagi dingin.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Bharada E Dituntut 12 Tahun Penjara, Hakim: Para Pengunjung untuk Tetap Tenang

  1. Jungle Juice

Manfaat: Jus ini bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah, menurunkan kolesterol dalam tubuh, dan menurunkan panas tubuh saat demam.

Bahan: 2 buah jeruk nipis (potong-potong), 2 buah belimbing (buang biji, potong-potong), 500 mili liter jus mangga, 1 buah mangga (potong dadu), 1 kaleng soda water, dan es batu secukupnya.

Cara membuat:  Masukkan potongan jeruk nipis, belimbing jus mangga dan mangga ke dalam blender. Kemudian tuang soda water dan beri es batu. Selanjutnya aduk rata dan sajikan selagi dingin.

Baca Juga: Link Live Streaming Bali United vs PSM Makassar di Liga 1 Indonesia, 20 Januari 2023 Pukul 16.00 WIB

  1. Jus Mengkudu Fuji

Manfaat: Jus ini bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol, mematikan kuman, meremajakan sel-sel tubuh, mengatasi radang dan alergi, menumpas kanker, dan mengingkatkan daya tahan tubuh.

Bahan: Setengah buah mengkudu matang, setengah buah apel fuji (potong-potong), madu secukupnya, setengah gelas air, dan 2 gelas es batu.

Cara membuat: Masukkan mengkudu dan apel ke dalam blender. Kemudian haluskan bersama air, es dan madu. Lalu jus siap untuk dihidangkan.

Baca Juga: 4 Manfaat Mengonsumi Jus Lemon Bagi Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Mampu Mengurangi Risiko Batu Ginjal

  1. Jus Yogurt Buah Cantik

Manfaat: Jus ini bermanfaat untuk meningkatkan gizi dan vitamin, memproduksi antibiotik untuk melwan virus, menurunkan kadar kolesterol, memerangi kanker dan tumor, serta meningkatkan kekebalan tubuh.

Bahan: 500 mili liter yogurt tawar, 75 mili liter sirup grenadin, 250 gram buah mangga, 350 gram buah markisa, 150 gram buah nanas.

Cara membuat: Haluskan mangga dan nanas menggunakan blender. Kemudian aduk semua bahan kedalam wadah hingga rata, kemudian tuang ke dalam gelas dan siap untuk disajikan.***

Editor: Zaris Nur Imami


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x