Amerika Serikat Temukan Kasus Pertama Rusa Positif COVID-19

- 28 Agustus 2021, 20:27 WIB
Amerika Serikat Temukan Kasus Pertama Rusa Positif COVID-19
Amerika Serikat Temukan Kasus Pertama Rusa Positif COVID-19 /Freepik.

MEDIA TULUNGAGUNG - Untuk pertama kalinya seekor rusa di Amerika Serikat terkonfirmasi positif COVID-19 pada Jumat, 27 Agustus 2021.

Ini menambah daftar nama hewan yang terbukti positif COVID-19 di dunia.

Menurut laporan dari Departemen Pertanian AS (USDA) rusa berekor putih liar di Negara Bagian Ohio terinfeksi SARS-CoV-2, virus penyebab COVID-19.

Baca Juga: Kisah Sayed Sadaat, Menteri Afghanistan yang Menjadi Kurir Makanan di Jerman

"Kami belum tahu bagaimana rusa dapat terpapar SARS-CoV-2,” tulis Lyndsay Cole seorang juru bicara Departemen Pertanian AS (USDA) seperti dilansir MEDIA TULUNGAGUNG dari Reuters.

Sebelumnya Departemen Pertanian AS (USDA) sudah melaporkan hewan yang terkonfirmasi COVID-19. Seperti anjing, kucing, macan, singa, berang-berang, macan tutul, gorila, dan cerpelai.

Baca Juga: Fakta Kekejaman ISIS-K di Afghanistan, Pernah Mengebom Rumah Sakit Hingga Masjid

Berdasarkan studi yang menganalisis sampel serum rusa untuk antibodi COVID-19, bahwa populasi rusa berekor putih di Illinois, Michigan, New York, dan Pennsylvania terpapar SARS CoV-2. Departemen Pertanian AS (USDA) melaporkan pada Juli lalu.

Bulan Januari hingga Maret Sekolah Kedokteran Hewan Universitas Negeri Ohio mengumpulkan sampel rusa yang terinfeksi SARS CoV-2 di Ohio.

Baca Juga: Telak, Serangan Drone Amerika Berhasil Bunuh Dalang Serangan Bom Bandara Kabul

Halaman:

Editor: Yoga Adi Surya

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini