Inilah Jadwal Sidang Ferdy Sambo CS, Putri Candrawathi Disebut Depresi Hingga Polisi Lakukan Rekayasa Lalin

- 16 Oktober 2022, 19:40 WIB
Ilustrasi Ferdy Sambo
Ilustrasi Ferdy Sambo /PMJNews

Arman menegaskan, baik Ferdy maupun Putri akan mengikuti persidangan dan proses hukum secara kooperatif, dan meminta semua pihak untuk menghargai proses peradilan yang sedang berlangsung.

"Ibu Putri dan pak Ferdy sudah menyatakan komitmen yang kuat untuk menjalani proses hukum secara kooperatif,” ucapnya.

“Kami berharap semua pihak agar menghargai proses peradilan," tandasnya.

Baca Juga: Terbongkar Alasan Sesungguhnya dari Lesti Soal Pencabutan Laporan, Ustaz Subki: Dia Tidak Tahu Kalau...

Disiarkan Langsung di TV-YouTube

Masyarakat juga bisa menyaksikan di channel YouTube Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel).

Terpisah, Humas PN Jaksel, Djuyamto, menyampaikan pihaknya telah melakukan koordinasi dengan stasiun TV nasional yang difasilitasi oleh Dewan Pers.

Koordinasi yang dilakukan berkaitan dengan izin live persidangan Irjen Ferdy Sambo.

"Kami memang menyepakati sidang live perkara Ferdy Sambo. Dari pengalaman yang sudah-sudah, ada majelis hakim yang membolehkan live streaming seluruhnya,” tuturnya.

“Namun ada yang sebagian saja, seperti surat dakwaan, eksepsi, tanggapan, pembacaan putusan boleh (live)," sambungnya.

Halaman:

Editor: Azizurrochim

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini