Tuding Barat Sengaja Perpanjang Perang Rusia dengan Ukraina, Zaitsev Ungkap Kebohongan yang Disengaja

- 7 Mei 2022, 13:27 WIB
Ilustrasi perang Rusia dan Ukraina.
Ilustrasi perang Rusia dan Ukraina. /BELTA/reuters./via REUTERS

MEDIA TULUNGAGUNG - Diplomat Rusia mengatakan bahwa barat tengah memperpanjang konflik Rusia dengan Ukraina.

Kendatipun demikian, Barat telah menyerukan penghentian konflik antara Rusia dengan Ukraina dan melakukan segala tindakan untuk mencegah konfli tersebut tidak berkepanjangan.

Pengiriman senjata ke Ukraina meningkat dan Amerika Serikat (AS) telah mengirim berbagai produk militer senilai 3,8 miliar dolar AS (Rp38,98 triliun), ujar Alexei Zaitsev, Wakil Direktur Departemen Informasi dan Pers Kementerian Luar Negeri Rusia, dalam sebuah konferensi pers.

Baca Juga: Rusia Rusak Lebih 300 Layanana Kesehatan di Ukraina, Zelenskyy: Seperti Bencana Besar

Pasokan militer dari negara-negara Barat akan memperpanjang konflik, menyebabkan kehancuran baru infrastruktur sipil, dan menelan lebih banyak nyawa warga sipil, katanya.

Dengan latar belakang ini, pembicaraan damai Rusia-Ukraina dalam keadaan stagnasi, tutur Zaitsev.

Baca Juga: Buruan Klaim! Kode Redeem Terbaru ML Hari Ini, Sabtu, 7 Mei 2022, Dapatkan Diamond, Skin Gratis dari Moonton

Baca Juga: Viral!! Wanita Mengamuk Hebat saat Khatib Sholat Jumat Berkhutbah, Netizen: Mungkin Belum Dikasih Suami.......

Sementara itu, diplomat tersebut membantah tudingan bahwa Rusia dapat menggunakan senjata nuklir selama operasi militer khusus di Ukraina, seraya menyebut spekulasi itu sebagai "kebohongan yang disengaja."

Rusia dengan tegas menganut prinsip bahwa "tidak ada pemenang dalam perang nuklir, dan nuklir tidak boleh diluncurkan," imbuh Zaitsev.***

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: Xinhua


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x