Positif Covid-19, Pihak Kerajaan Ungkap Kondisi Ratu Elizabeth II

- 21 Februari 2022, 13:10 WIB
Ratu Elizabeth II Positif Covid-19 dengan Tanda Pilek Ringan, Media Inggris Singgung Gejala Omicron
Ratu Elizabeth II Positif Covid-19 dengan Tanda Pilek Ringan, Media Inggris Singgung Gejala Omicron /Reuters

MEDIA TULUNGAGUNG – Kabar tak terduga datang dari Istana Buckingham. Pasalnya, dikabarkan bahwa Ratu Elizabeth saat ini dinyatakan positif terkena Covid-19 pada Minggu 20 Februari 2022.

Setelah dinyatakan posistif Covid-19, Ratu Elizabeth diketahui bahwa sebelumnya telah memiliki riwayat kontak erat dengan Pangeran Charles, yang dinyatakan sudah terinfeksi lebih dulu.

Sebelumnya Pangeran Charles, dinyatakan posistif Covid-19 pada 14 Februari 2022, bersama istrinya Camilla.

Baca Juga: Buya Yahya Jelaskan Mengenai Bunuh Diri Apa Bagian dari Takdir Kematian Seseorang? Simak Penjelasannya Berikut

Ratu Elizabeth yang saat ini berusia 95 tahun, dikabar oleh pihak Istana Buckingham, sebelumnya hanya mengalami gejala ringan, seperti flu.

"Yang mulia mengalami gejala pilek ringan, tetapi diyakini masih bisa melanjutkan tugas-tugas biasa," keterangan resmi dari Istana Buckingham.

Sang Ratu, sebelumnya juga terpantau sempat absen dari hadapan publik selama tiga bulan terkahir, sebelum akhirnya terlihat kembali di hadapan publik pada 5 Februari 2022, saat bertemu dengan pekerja amal di Sandringan House dalam acara pemotongan kue perayaan malam Jubilee.

Baca Juga: Respons Serangan Ukraina, Milisi Donetsk dan Lugansk Lakukan Mobilisasi Militer Besar-besaran

Akan tetapi, pada saat momen kembalinya Ratu Elizabeth di hadapan publik, ia terlihat dalam keadaan yang kurang sehat, dan tiga hari sebelum dinyatakan positif Covid-19. Sang Ratu mengatakan badannya menjadi kaku, akan tetapi Ratu Elizabeth tetap melaksanakan tugas seperti biasanya.

Rakyat Inggris dibuat khawatir dengan kabar Ratu Elizabeth yang dinyatakan positif Covid-19, mengingat sang Ratu saat ini hendak menginjak usia 96 tahun.

Halaman:

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini