Amrullah Saleh Kecam Pencucian Uang di Tengah Krisis Afghanistan, Sebut Simpatisan Al Qeda dan Taliban

- 26 Agustus 2021, 06:37 WIB
Wakil Presiden Afghanistan, Amrullah Saleh.
Wakil Presiden Afghanistan, Amrullah Saleh. /ANTARA/REUTERS/

MEDIA TULUNGAGUNG - Amrullah Saleh memperingatkan bahwa kelompok teroris mengambil alih Afghanistan yang dilanda perang.

Dirinya juga mengecam Taliban karena memilih “pencuci uang” Haji Mohammad Idris sebagai penjabat kepala bank sentral Afghanistan.

“Seorang pencuci uang yang memfasilitasi transaksi antara simpatisan al-Qaeda dan Taliban telah menjadi gubernur bank sentral Afghanistan, Haqqani menjalankan Kabul…tak perlu dijelaskan siapa Haqqani. Ini memalukan dan pengkhianatan dan saya tidak ingin menjadi bagian dari rasa malu dan pengkhianatan itu,” kata penjabat presiden Afghanistan.

Baca Juga: Baterai Ponsel Android Anda Bermasalah, ini Tips dan Cara Memeriksa Hingga Memperbaiki Pengisian Daya

Dikutip Mediatulungagung dari News18.com Haji Mohammad Idris ditunjuk sebagai penjabat gubernur bank untuk membantu menertibkan ekonomi yang lumpuh akibat perang.

Juru bicara Taliban Zabihullah Mujahid mentakan penunjukan tersebut diharapkan membantu mengatur institusi dan mengatasi masalah ekonomi yang dihadapi penduduk.

Penunjukan itu, yang terjadi ketika Iran melanjutkan ekspor bahan bakar ke Afghanistan, terjadi di tengah masalah ekonomi yang semakin akut, dengan pekerja pemerintah tidak dibayar, banyak bisnis tutup dan meningkatnya tekanan pada harga bahan pokok termasuk makanan dan bahan bakar.

Baca Juga: Kode Redeem FF Kamis 26 Agustus 2021, Dapatkan Elite Pass dan Free Top Up

Seorang pejabat senior Taliban mengatakan,  Idris dari provinsi utara Jawzjan, memiliki pengalaman panjang menangani masalah keuangan dengan pemimpin gerakan sebelumnya, Mullah Akhtar Mansour, yang tewas dalam serangan pesawat tak berawak pada 2016.

Sementara Idris tidak memiliki profil publik di luar gerakan dan tidak ada pelatihan keuangan formal atau pendidikan tinggi.

Halaman:

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: News 18


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini