Kejuaraan Dunia BWF 2022: 3 Ganda Putra Indonesia Mulus ke Babak 16 Besar, Juara All England Malah Tumbang!

- 24 Agustus 2022, 22:55 WIB
Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan terlibat pertandingan derbi di ajang Singapore Open 2022 dengan Mohammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana.
Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan terlibat pertandingan derbi di ajang Singapore Open 2022 dengan Mohammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana. /Kolase INABadminton/

Marcus/Kevin yang sempat absen dalam beberapa turnamen terkahir menjadi salah satu yang dinantikan penampilannya.

Gelar juara dunia memang menjadi penasaran tersendiri bagi pasangan ini. Mereka berharap bisa meraihnya di Kejuaraan Dunia BWF 2022.

Baca Juga: Terciduk Pesta Sabu, Kapolsek Sukodono di Jatim Terancam Diberhentikan Tidak Hormat

Kemenangan Marcus/Kevin lalu disusul sang kompatriot, Fajar/Rian.

Bermain solid, Fajar/Rian menang atas wakil tuan rumah, Hiroki Okamura/Masayuki Onodera dengan skor 21-13, 21-10.

“Hari ini kita masih coba-coba lapangan. Ini pertama kali sejak 2018 terakhir main di sini. Jadi kita masih mencari-cari pola permainan yang cocok dengan karakteristik lapangan dan shuttlecock yang lumayan berat,” kata Rian.

Baca Juga: Di Tengah Isu Bisnis Narkoba Ferdy Sambo, Salah Satu Kapolsek Di Jatim dan Anggotanya Terciduk Pesta Narkoba

“Tadi kita langsung fokus dari awal, antisipasi permainan mereka dengan coba menerapkan pola yang kita mau. Kita sudah tahu harus bermain seperti apa,” lanjut Fajar.

Performa apik sepanjang pertengahan tahun 2022 membuat Fajar/Rian diprediksi akan menggondol gelar juara dunia.

Tetapi pasangan nomor lima dunia itu mengaku tidak mau berpikir terlalu jauh dulu.

Halaman:

Editor: Azizurrochim

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini