Prakiraan Cuaca Jakarta dan Sekitarnya Hari ini, BMKG Himbau Masyarakat Waspada Hujan dan Angin Kencang

- 4 Mei 2022, 06:36 WIB
Ilustrasi hujan lebat disertai angin kencang yang diprakirakan BMKG
Ilustrasi hujan lebat disertai angin kencang yang diprakirakan BMKG /Pixabay oleh Oimheidi

MEDIA TULUNGAGUNG - Prakiraan cuaca Jakarta dan sekitarnya hari ini dapat anda simak melalaui artikel ini.

Berdasarakan pengamatan  Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sebagian wilayah Jakarta akan diguyur oleh hujan.

Selain itu BMKG mengungkapkan bahwa Jakarta dan sekitarnya selain hujan akan disertai dengan kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat pada Rabu siang.

Baca Juga: Liverpool Melaju Ke Final Liga Champions Usai Tundukan Villareal, Klopp Ingatkan Timnya Harus Menderita

"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir di wilayah Jaktim dan Jaksel pada siang hingga sore hari," tulis BMKG mengeluarkan peringatan dini yang diterima di Jakarta, Rabu pagi.

Berdasarkan data BMKG tersebut, cuaca hujan di sebagian Jakarta itu akan berlangsung setelah cuaca berawan akan menghiasi seluruh Jakarta pada Rabu pagi.

Pada siang hari, cuaca berawan akan berlanjut di Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, namun di Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diprediksi akan turun hujan dengan intensitas ringan bahkan sebagian di antaranya akan disertai kilat/petir.

Baca Juga: Ajak Berantas Korupsi di Hari Idul Fitri, KPK dibully Netizen Hingga Sebut Anies Bikin Rakyat Jakarta Nasibnya

Pada malam hari, cuaca Jakarta diprediksi akan kembali berawan di seluruh wilayahnya.

Cuaca berawan itu, diperkirakan akan terus terjadi pada Kamis dini hari di seluruh wilayah Jakarta, terkecuali Kepulauan Seribu yang diprediksi akan mengalami hujan ringan.

Halaman:

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: BMKG ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x