Sedekah Pada Waktu Ini Membuatnya Menjadi Haram, Menurut Buya Yahya

- 18 September 2021, 16:21 WIB
Buya Yahya sampaikan sedekah diwaktu ini menjadi haram
Buya Yahya sampaikan sedekah diwaktu ini menjadi haram /YouTube @Al-Bahjah TV/

Sedekah biasanya dilakukan dengan berbagai cara, seperti menyumbang pembangunan masjid, memberikan uang untuk fakir miskin, dan masih banyak lagi.

Melalui sedekah tersebut, pihak-pihak yang mendapatkannya akan merasa terbantu, sehingga mengalirlah pahala dari Allah.

Namun ternyata, ada waktu tertentu yang sangat dilarang untuk melakulan sedekah, bagaimana pun caranya.

Baca Juga: Ustadz Abdul Somad Jelaskan Hukum Bagi Istri Mengambil Uang Suami Secara Diam-diam Tanpa Izin

Hal tersebut diungkapkan Buya Yahya ketika mengisi sebuah kajian yang dilaksanakan Pondok Pesantren Al Bahjah, Cirebon.

Menurutnya, ada satu waktu atau kondisi tertentu yang membuat sedekah sangat dilarang dalam Islam.

Waktu yang dimaksud tersebut ialah sedekah saat punya hutang yang jatuh tempo pada hari itu. Maka, pada hari itu pula dilarang baginya untuk sedekah.

Hal tersebut terjadi karena seseorang yang punya hutang dan jatuh tempo pada hari itu wajib hukumnya untuk melunasi.

"Jika hutangmu itu sudah jatuh tempo harus kau bayar, maka saat itu anda tidak boleh bersedekah," katanya menjelaskan. Sebagaimana dilansir Media Tulungagung dari Portal jember pada artikel yang berjudul “Hati-hati, Jangan Sedekah di Waktu Ini Menurut Buya Yahya, Haram Hukumnya dan Dapat Dosa”.

Baca Juga: Hubungan AS-Prancis Memanas, Prancis Tarik Duta Besarnya dari AS dan Australia

Halaman:

Editor: Muhammad Irfan Masruri

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini