Agar Hidup Diberikan Kemudahan, ini Amalan yang Harus Dilakukan Menurut Ustadz Adi Hidayat

- 2 September 2021, 20:40 WIB
Ustadz Adi Hidayat jelaskan cara menyelesaikan masalah.
Ustadz Adi Hidayat jelaskan cara menyelesaikan masalah. /Tangkap layar YouTube.com/Adi Hidayat Official

 

MEDIA TULUNGAGUNG - Kehidupan seseorang diwarnai kemudahan hingga kesulitan.

Hal demikian tergantung dari usaha yang setiap orang lakukan.

Banyak orang yang menginkan setiap kehidupanya senantiasa mendapatkan kemudahan.

Baca Juga: Sering Ngemil? ini 5 Makanan Alternatif untuk Menurunkan Berat Badan

Namun, tak jarang yang mendapatkan hal sebaliknya.

Oleh karenanya dalam ajaran Islam, setiap muslim diwajibkan untuk meminta pertolongan dari Allah untuk mendapatkan kemudahan. 

Ustadz Adi Hidayat mengungkapkan bahwa sebagai manusia tentu harus selalu dekat dan memohon kepada Allah agar diberikan pertolongan.

“Kalau sedang punya masalah besar, dan masalah itu ingin cepat dibuang dari benak Anda. Tidak membebani fikiran Anda, maka keluarkan rumus ini dalam kehidupan” ungkap Ustadz Adi Hidayat 

Sebagai manusia tentu harus memiliki sikap pasrah dan percaya bahwa Allah pasti menolong hambaNya.

Baca Juga: Google Doodle Hari ini Tampilkan Sosok Penemu Vaksin Rudolf Weigl

“Kalau Anda sedang punya masalah, kata Allah, langsung tanamkan pada jiwamu kalau perlu berkali-kali. Yakinkan pada jiwamu setiap ada masalah, pasti ada solusi. Itu cara mengemas kalimatnya. Setiap ada persoalan, pasti ada solusinya” lanjutnya lagi.

Dikutip Mediatulungagung dari artikel Portaljember.com berjudul "Cukup Lakukan Ini, Masalah Apapun Bisa Dihadapi Menurut Ustadz Adi Hidayat", karena setelah sekian lama menjalani kehidupan, Allah selalu memberikan solusi atas setiap masalah yang dihadapi.

“Yakinkan, Allah tidak akan menguji saja kecuali saya sanggup” ungkap Ustadz Adi Hidayat lagi.

Hanya manusia pilihan yang diberikan ujian karena menurut Allah dirinya sanggup menghadapi masalah tersebut.

“Yang kedua apa? Kata Allah, kalau Anda sedang punya masalah seberat apapun. Kalau masalah itu ingin diringankan walau solusi belum datang. Tanamkan hati ini pada Anda pasti selesai mudah. Seperti narik tisue, ga ada yang sulit bagi Allah. Orang yang dekat dengan Allah, dia tau solusi ada pada Allah. Punya masalah dengan harta, Allah yang Maha Kaya. Masalah dengan ujian, Allah yang Maha Mengetahui. Allah yang punya ilmu masalah di rumah tangga” katanya lagi.

Baca Juga: Syeh Ali Jaber Pernah Sampaikan Kunci Agar Doa yang Sedang Dipanjatkan Dikabulkan Allah SWT

Keyakinan kepada Allah tersebut yang akan membawa manusia mampu menghadapi setiap masalah yang diberikan Allah.

“Jadi, kalau sedang punya persoalan, di rumah tangga gausah banyak mengeluh. Walaupun belum datang solusi, sampaikan pada jiwa kita, InsyaAllah selesai, saya yakin itu. Kapan? Terserah Allah, yang penting saya ikhtiar” ungkap Ustadz Adi Hidayat.

Karena setelah masalah satu berhasil diselesaikan, akan ada hal lain yang harus dihadapi.

“Setelah itu, ini indah, setelah itu move on. Itu bahasa kitanya. Kalau kita sudah selesaikan yang ini. Siapkan lagi rencana berikutnya jangan mati sampai disitu. Jangan berhenti sampai disitu” ungkapnya. ***(Siska Anggraeni/Portlajember.com)

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini