Cek Fakta Temuan Uang Rp900 Miliar di Rumah Irjen Ferdy Sambo, Dedi Prasetyo: Uang Palsu Dolar di Atlanta

- 24 Agustus 2022, 19:42 WIB
Cek Fakta terkait video viral bernarasi temuan bunker berisi uang Rp900 miliar di rumah Ferdy Sambo.
Cek Fakta terkait video viral bernarasi temuan bunker berisi uang Rp900 miliar di rumah Ferdy Sambo. /Twitter/@Miss_warawiri/

MEDIA TULUNGAGUNG - Hingga saat ini kasus kematian Brigadir J masih terus menjadi sorotan publik.

Selain itu sudah ada beberapa orang yang telah ditetapkan oleh pihak kepolisian sebagai tersangka kasus Brigadir J.

Namun di tengah memanasnya kasus Brigadir J muncul sebuah video dengan narasi temuan uang Rp900 miliar di rumah Irjen Ferdy Sambo.

Hal tersebut langsung mendapatkan sorotan publik.

Baca Juga: Cek Fakta: 5 Menit Sebelum Meninggal Brigadir J Tinggalkan Pesan Rahasia, Bongkar Lokasi Penyimpanan Uang FS

Sedangkan Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo menegaskan video itu merupakan berita bohong (hoax).

Faktanya tumpukan uang itu adalah pengungkapan kasus uang dolar palsu di Atlanta, Amerika Serikat.

Dikutip oleh MEDIA TULUNGAGUNG dari laman PMJ News pada 24 Agustus 2022.

"Video tumpukan uang tersebut adalah temuan kasus uang palsu dolar di Atlanta, Amerika Serikat (AS) pada tahun 2021 silam," jelas Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo.

Halaman:

Editor: Nadia Fairuz Azzahro

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini