Kondisi Terkini Kerusuhan Kanjuruhan Arema VS Persebaya, Ratusan Mayat Terlihat Tergeletak

- 2 Oktober 2022, 06:49 WIB
Ilustrasi Kerusuhan di Kanjuruhan
Ilustrasi Kerusuhan di Kanjuruhan /ARI BOWO SUCIPTO/ANTARA FOTO

Hingga Minggu dini hari (2/10) kurang lebih pukul 00.23 WIB, kondisi di luar stadion terlihat truk yang mengangkut suporter hilir mudik untuk mereka yang membutuhkan perawatan.
Dalam sebuah video yang beredar di media sosial, tampak puluhan orang tergeletak diduga di rumah sakit Kanjuruhan.

“Yang udah terdata ini udah 110 orang, ini rumah sakit umum daerah Kanjuruhan, ini kok yang wafat segitu, aku gak bisa ngomong gemeteran, ini mayat-mayat bergeletakan,” kata seorang saksi yang menyaksikan kengerian kerusuhan suporter dan polisi.

Sebelumnya, banyak yang menyesalkan penggunaan gas air mata di dalam stadion yang menyebabkan kepanikan para penonton.

Baca Juga: Jadi Sorotan! Jaket Burberry Rp21 Juta Milik Putri Candrawathi Kini Tertutup Oleh Baju Tahanan Nomor 077

“Lebih dari 60 orang tewas karena kerusuhan yang terjadi setelah pertandingan Arema vs Persebaya di Stadion Kanjuruhan Malang, dan tindakan aparat kepolisian memperparah situasi dengan menembakkan gas air mata yang dilarang oleh peraturan FIFA,” kata pemilik akun @wxxxx.

Hingga kini diduga korban yang sudah teridentifikasi berjumlah 149 orang dan kemungkinan masih akan terus bertambah.***

Halaman:

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini