Prediksi Skor Athletic Bilbao vs Osasuna di Liga Spanyol, Beserta Perkiraan Line Up dan Rekor Pertemuan

- 9 Januari 2023, 19:30 WIB
Athletic Bilbao vs Osasuna
Athletic Bilbao vs Osasuna /Instagram

MEDIA TULUNGAGUNG – Pertemuan dari klub Athletic Bilbao melawan Osasuna akan jadi laga pekan ke-16 dari Liga Spanyol Musim 2022/2023.

Berikut kami berikan prediksi jalannya pertandingan dan perkiraan susunan formasi dan line up yang akan digunakan kedua tim.

Laga antara Athletic Bilbao melawan Osasuna akan digelar pada 10 Januari 2023 pukul 03.00 WIB di San Mames Stadium.

Baca Juga: Wout Weghorst di Kontrak Manchester United Karena Vincent Aboubakar yang Menjadi Korban Cristiano Ronaldo

Anda bisa menyaksikannya secara legal dan ekslusif di platform Bein Sports dan Vidio.com.

Kedua tim sudah bertemu dengan total pertemuan sebanyak 42 kali, Athletic Bilbao menang 18 kali, Osasuna meraih dua lusin kemenangan, dan 12 kali laga berakhir seri.

Athletic Bilbao saat ini berada di perinkgat ke-7 Liga Spanyol dengan koleksi 25 poin dari 15 laga karena 7 kemenangan, 4 hasil seri, dan menelan 4 kekalahan.

Sedangkan Osasuna, saat ini berada di perinkgat ke-9 Liga Spanyol dengan koleksi 23 poin dari 15 laga karena 7 kemenangan, 2 seri, dan menelan 6 kekalahan.

Baca Juga: Lirik Lagu Crito Mustahil Denny Caknan Trending di Youtube, Kisah Sepasang Kasih yang Berpisah

Berikut perkiraan line up yang akan diturunkan kedua tim dikutip MEDIA TULUNGAGUNG dari laman sofascore.com pada 9 Januari 2023.

Athletic Bilbao : Formasi 4-2-3-1
(Kiper) Julen Agirrezaba, Yuri Berchiche, Daniel Vivan, Yeray Alvarez, Oscar de Marcos, Dani Garcia, Mikel Vesga, Nico Williams, Oihan Sanchet, Inaki Williams, Gourka Guruzeta.
Pelatih : Ernesto Valverde

Osasuna : Formasi 4-4-2
(Kiper) Sergio Herrera, Diego Moreno, David Garcia, Aridane Hernandez, Juan Cruz, Jon Moncayola, Lucas Torro, Aimar Oroz, Moi Gomez, Ante Budimir, Chimy Avila.
Pelatih : Jagoba Arrasate

Baca Juga: 9 Januari 2023 Memperingati Hari Apa? Peringatan Hari Koreografer Sedunia hingga Hari Martir di Panama

Sementara, jalannya pertandingan menurut beberapa pengamat akan berimbang dan terjadi saling jual beli serangan.

Dalam lima pertandingan terakhir Athletic Bilbao meraih dua kemenangan dengan satu hasil seri dan menelan dua kekalahan

Sedangkan Osasuna, dalam lima laga terakhir meraih dua kemenangan, satu hasil seri dan menelan dua kekalahan.

Kami memprediksi pertandingan akan berakhir dengan skor akhir 2-1 untuk kemenangan Athletic Bilbao atas Osasuna di pekan ke-16 Liga Spanyol kali ini.***

 

Editor: Zaris Nur Imami


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x