Prediksi Jerman vs Jepang Piala Dunia 2022 , Beserta Perkiraan Line Up dan Rekor Pertemuan

- 22 November 2022, 14:30 WIB
 Jerman vs Jepang Rabu, 23 November 2022. /Oklis Syahrin Wijaya/Seputarlampung.com
Jerman vs Jepang Rabu, 23 November 2022. /Oklis Syahrin Wijaya/Seputarlampung.com /Oklis Syahrin Wijaya/Seputarlamp/

MEDIA TULUNGAGUNG – Pertemuan dari timnas Jerman melawan Jepang akan jadi laga kesepuluh yang digelar di Piala Dunia Qatar 2022.

Berikut kami berikan prediksi jalannya pertandingan dan perkiraan susunan formasi dan line up yang akan digunakan kedua tim.

Laga antara Jerman vs Jepang akan digelar tanggal 23 November 2022 pada pukul 20.00 WIB di Stadium Khalifa International.

Anda bisa menyaksikannya secara legal di platform resmi atau siaran tv digital SCTV.

Baca Juga: Prediksi Meksiko vs Polandia Piala Dunia 2022 , Beserta Perkiraan Line Up dan Rekor Pertemuan

Dilansir MEDIA TULUNGAGUNG dari laman Sofascore pada 22 November 2022.

Laga ini akan menjadi kali pertama kedua tim bertemu di Piala Dunia, bukan Cuma di ajang ini saja tapi ini juga akan jadi kali pertama mereka saling berhadapan.

Dalam lima pertandingan terakhir Jerman mengalami satu kekalahan, dua hasil seri, dan dua sisanya kemenangan.

Sementara, lawan mereka Jepang juga mengalami hasil yang serupa di lima pertandingan terakhir dengan dua kemenangan,dua hasil seri dan satu kekalahan.

Baca Juga: Prediksi Denmark vs Tunisia Piala Dunia 2022, Beserta Perkiraan Line Up dan Rekor Pertemuan

Berikut perkiraan line up yang akan diturunkan kedua tim dikutip MEDIA TULUNGAGUNG dari laman sofascore.com

Jerman : Formasi 4-2-3-1
(Kiper) Manuel Neuer, David Raum, Antonio Rudiger, Nico Schlotterbeck, Thilo Kehrer, Joshua Kimmich, Leon Goretzka, Leroy Sane, Jamal Musiala, Thomas Muller, Kai Havertz
Pelatih : Hans-Dieter Flick

Jepang : Formasi 4-2-3-1
(Kiper) Shuichi Gonda, Hiroki Ito, Shogo Taniguchi, Ko Itakura, Takehiro Tomiyasu, Gaku Shibasaki, Ao Tanaka, Takumi Minamino, Takefusa Kubo, Yuki Soma, Kaoru Mitoma
Pelatih : Hajime Moriyasu

Sementara, untuk prediksi jalannya permainan akan di kontrol oleh Jerman, namun Jepang akan mencoba beberapa kali melakukan serangan balik dari sisi sayap.

Baca Juga: Prediksi Argentina vs Arab Saudi Piala Dunia 2022, Lengkap Dengan Perkiraan Line Up dan Rekor Pertemuan

Jerman saat ini sudah tidak memiliki striker tajam seperti di tahun 2014 saat mereka juara Piala Dunia.

Kala itu mereka masih memiliki Miroslav Klose yang menciptakan rekor gol terbanyak di ajang ini.

Jerman tidak boleh meremehkan tim Asia, kita ingat betul di 2018 mereka tidak lolos grup karna kalah dari Korea Selatan dari benua yang sama dengan Jepang.

Namun justru karna kegagalan itu pasti akan memotivasi Jerman untuk tampil total di laga ini, maka dari itu kami memprediksi hasil akhir 2-0 untuk kemenangan Jerman.***

 

Editor: Nadia Fairuz Azzahro

Sumber: Sofascore


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x