Prediksi Skor Persija vs Persebaya di Liga 1 Indonesia , Beserta Perkiraan Line Up dan Rekor Pertemuan

16 Desember 2022, 07:00 WIB
Prediksi Susunan Pemain dan Head to Head Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya di pekan 15 BRI Liga 1. /ligaindonesiabaru.com

 

MEDIA TULUNGAGUNG – Pertemuan dari klub Persija melawan Persebaya akan jadi laga lanjutan dari Liga 1 Indonesia.

Berikut kami berikan prediksi jalannya pertandingan dan perkiraan susunan formasi dan line up yang akan digunakan kedua tim.

Laga antara Persija vs Persebaya akan digelar pada 16 Desember 2022 pukul 15.00 WIB di Gelora Bung Karno Stadium

Baca Juga: Soal Cuti dan Tisu Magic dalam Kasus Pembunuhan Brigadir J, Ricky Rizal: Yosua Sempat Menanyakan...

Anda bisa menyaksikannya secara legal di platform Vidio.com dan siaran digital Indosiar.

Dalam format Liga 1 kedua tim cukup sering bertemu dengan tujuh kali pertemuan, dengan Persebaya memenangkan laga sebanyak tiga kali.

Satu kemenangan Persebaya dalam laga persahabatan tahun 2020, sedangkan tiga pertandingan berakhir seri

Baca Juga: Ricky Rizal Blak-Blakan Ungkap Brigadir J Yosua Soal Cuti hingga Tisu Magic, Ternyata...

Persija yang bermain di markas mereka sendiri pastinya akan lebih termotivasi untuk meraih kemenangan pertama mereka atas Persebaya di Liga 1.

Dalam tiga belas pertandingan yang sudah dimainkan Persija meraih tujuh kemenangan, empat hasil seri dan menelan dua kekalahan. Dengan 25 poin dan berada di peringkat kelima.

Sementara, Persebaya dalam empat belas pertandingan yang sudah dimainkan meraih lima kemenangan, dua hasil seri dan tujuh kekalahan. Dengan 17 poin dan berada di peringkat kesebelas.

Baca Juga: Mengejutkan! Ricky Rizal Ungkap Brigadir J Yosua Soal Cuti dan Tisu Magic, RR: Kayak Minta Jatah

Berikut perkiraan line up yang akan diturunkan kedua tim dikutip MEDIA TULUNGAGUNG dari laman sofascore.com pada 15 Desember 2022.

Persija : Formasi 4-2-3-1

(Kiper) Andritany Ardhiyasa, Ilham Rio Fahmi, Ondrej Kudela, Hanif Abdurrauf Sjahbandi, Al Hamra Hehanusa, Resky Fandi Witriawan, Tony Sucipto, Riko Simanjuntak, Hanno Behrens, Firza Andika, Abdulla Yusuf Helai.

Pelatih : Thomas Doll

Baca Juga: Link Live Streaming Kroasia vs Maroko di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Dunia 2022, Jelang Partai Puncak

Persebaya : Formasi 4-3-3

(Kiper) Ernando Ari, Altariq Ballah, Dandi Maulana, Leo Lelis, Koko Ari, Alwi Slamat, Brylian Negiehta Dwiki Aldama, Muhammad Hidayat, Sho Yamamoto, Silvio, Higor Felipe Vidal.

Pelatih : Aji Santoso

Sementara, jalannya pertandingan menurut beberapa pengamat akan dikendalikan oleh Persija sementara Persebaya akan bermain negatif.

Baca Juga: Prediksi Skor Kroasia vs Maroko di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Dunia 2022 , Beserta Perkiraan Line Up, Si

Sampai saat ini Persija adalah tim terbaik kedua yang memiliki catatan pertahanan yang bagus di Liga 1 Indonesia dengan hanya kebobolan 8 gol saja berbeda sedikit dari PSM yang kemasukan 7 gol.

Meski satu pertandingan dimainkan lebih banyak Persebaya mengumpulkan lebih sedikit poin ketimbang Persija usai kalah di tujuh pertandingan sejauh ini.

Namun jika berbicara tentang rekor pertemuan Persebaya bisa dibilang cukup percaya diri menghadapi tim berjuluk Macan Kemayoran itu karna belum pernah kalah sejak format Liga 1.

Baca Juga: Link Live Streaming Argentina vs Prancis di Laga Final Piala Dunia 2022, Trofi Terkahir Lionel Messi?

Kami memprediksi pertandingan akan berakhir dengan skor akhir 1-1 adalah hasil yang adil untuk laga antara Persija melawan Persebaya di Liga 1 Indonesia kali ini.***

Editor: Azizurrochim

Sumber: Sofascore

Tags

Terkini

Terpopuler