Pembagian Grup Piala AFF 2022 Resmi Dirilis , Timnas Indonesia Bertemu Tim Kuat ini Lagi di Grup A

10 November 2022, 06:58 WIB
Ilustrasi Jadwal Timnas Indonesia di Grup A Piala AFF 2022 /Tangkapan Layar Youtube Love Indonesia/

 

MEDIA TULUNGAGUNG – AFF selaku federasi yang menaungi event ini baru saja merilis hasil drawing atau pembagian grup untuk ajang Piala AFF 2022 , yang akan digelar pada akhir tahun 2022 ini.

Berikut daftar lengkap pembagiangrup Piala AFF 2022 dikutip MEDIA TULUNGAGUNG dari akun Instagram resmi @theaseanfootball :

Hasil Undian mempertemukan kembali dua finalis ajang sebelumnya Indonesia dan Thailand.

Baca Juga: Jelang Piala Dunia U-20, Shin Tae-yong Sebut Anak Buahnya Tak PD dengan Postur Pemain Eropa

Mereka tergabung di grup A bersama Filipina,Kamboja dan Brunei Darussalam, dengan hasil ini diatas kertas Thailand dan Indonesia akan jadi tim yang favorit untuk lolos ke fase Semifinal Piala AFF 2022.

Grup A :

  • Thailand
  • Filipina
  • Indonesia
  • Kamboja
  • Brunei

Baca Juga: Hakim Kembali Jengkel Pada Susi hingga Beri Teguran Keras: Kenapa Berubah-Ubah Terus?

Sementara, hasil Undian grup B menempatkan negeri tetangga Malaysia berada di grup yang berat bersama Vietnam,Singapore,Myanmar dan Laos.

Jika melihat performa tiap tim di ajang sebelumnya harusnya Vietnam bisa lolos, sementara keempat tim lainnya akan memperebutkan satu tempat yang tersisa.

Grup B :

  • Vietnam
  • Malaysia
  • Singapore
  • Myanmar
  • Laos

Baca Juga: Martin Simanjuntak Geram Dengar Brigadir J Dituduh Berkepribadian Ganda: Kok Bodoh Banget Ferdy Sambo

Bagaimana pembaca melihat hasil pembagian grup ini bagaimana peluang Indonesia di Piala AFF 2022 ini , mari kita nonton dan saksikan penampilan tim favorit kita , terlepas nanti hasil apa yang akan diterima tim kedepannya.***

Editor: Azizurrochim

Sumber: instagram @theaseanfootball

Tags

Terkini

Terpopuler