Nabila Ishma Unggah Foto Bersama Eril Kini Jadi Sorotan: Aku Akan Berusaha Menepati Janji Aku

- 11 Juni 2022, 14:35 WIB
Foto Nabila Ishma bersama mendiang Eril,
Foto Nabila Ishma bersama mendiang Eril, /Instagram @nabilaishma/

MEDIA TULUNGAGUNG - Nabila Ishma kembali mengunggah postingan terbarunya yang menunjukkan foto dirinya bersama Eril.

Keduanya terlihat serasih dengan menggunakan kemeja berwarna putih.

Dalam foto tersebut juga terdapat caption yang menceritakan tentang Eril.

Dikutip oleh MEDIA TULUNGAGUNG dari akun Instagram @nabilaishma pada 11 Jun 2022.

Baca Juga: Eril Anak Ridwan Kamil Mati Syahid, Begini Penjelasan Meningggal dalam Keadaan Tenggelam

"A Erill, anak baik…
Terimakasih sudah membuat aku bahagia selama ini. Terimakasih sudah dengan tulus memberikan perhatian dan kasih sayang bukan cuma untuk aku tapi juga keluarga aku. Terimakasih untuk setiap pelajaran yang kamu kasih. Terimakasih juga selalu menguatkan aku disaat aku ragu dengan diriku sendiri.

Ril, Gaada satupun rasa sakit yang kamu tinggalkan, cuma ribuan kenangan manis yang akan selalu menjadi warna di hidup aku.

Kamu pergi dengan cara yang sangat indah a eril. Kamu yang selalu tersenyum dan wangi, juga pulang dengan keadaan yang serupa. Aku yakin, dimanapun kamu berada sekarang pasti kamu ada di tempat yang terbaik dan kamu pasti bahagia.

Aku akan berusaha nepatin janji aku buat bahagia dan banyak senyum disinii. Aku akan meneruskan kebaikan-kebaikan kamu dengan caraku ril. Aku gaakan berhenti selalu mendoakan kamu dari sini. Insyaallah aku kuat dan ikhlas karena banyak sekali yang mendoakan kamu ril.

Halaman:

Editor: Nadia Fairuz Azzahro

Sumber: Instagram @nabilaishma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah