Prediksi Inggris vs Prancis di 8 Besar Piala Dunia 2022 , Beserta Perkiraan Line Up dan Rekor Pertemuan

5 Desember 2022, 19:14 WIB
Head to Head Inggris vs Prancis Perkiraan Line Up dan Prediksi Jalannya Pertandingan Piala Dunia 2022 /

MEDIA TULUNGAGUNG – Pertemuan dari timnas Inggris melawan Prancis akan jadi laga terakhir babak 8 besar yang digelar di Piala Dunia 2022.

Berikut kami berikan prediksi jalannya pertandingan dan perkiraan susunan formasi dan line up yang akan digunakan kedua tim.

Laga antara Inggris vs Prancis akan digelar pada 11 Desember 2022 pukul 02.00 WIB di Al Bayt Stadium

Anda bisa menyaksikannya secara legal di platform Vidio.com dan siaran digital SCTV.

Baca Juga: Link Live Streaming Inggris vs Prancis di 8 Besar Piala Dunia 2022, Mbappe Hadang Asa Three Lions

Kedua tim sudah sering bertemu sebanyak 8 kali di tiap event yang berbeda.

Tiga kali di laga persahabatan, Piala Euro juga sebanyak tiga kali, dan Piala Dunia sebanyak dua kali.

Dari total 8 pertemuan itu Inggris menang sebanyak tiga kali, Prancis menang juga sebanyak tiga kali, dan dua kali seri.

Pertemuan terakhir kedua tim berlangsung di laga persahabatan di 2017 yang dimenangkan Prancis dengan skor 3-2.

Baca Juga: Hasil Laga 16 Besar Piala Dunia 2022 Argentina vs Australia, Beserta Rangkuman Jalannya Laga dan Skor Akhir

Di lima laga terakhir Inggris belum terkalahkan dengan raihan dua hasil seri dan tiga kemenangan.

Sementara, prancis di lima laga terakhir meraih tiga kemenangan dan dua kekalahan.

Berikut perkiraan line up yang akan diturunkan kedua tim dikutip MEDIA TULUNGAGUNG dari laman sofascore.com pada 5 Desember 2022.

Inggris : Formasi 3-4-2-1
(Kiper) Aaron Ramsdale, Harry Maguire, Eric Dier, John Stones, Luke Shaw, Jude Bellingham, Declan Rice, Kyle Walker, Raheem Sterling, Phil Foden, Harry Kane
Pelatih : Gareth Southgate

Baca Juga: Hasil Laga 16 Besar Piala Dunia 2022 Argentina vs Australia, Beserta Rangkuman Jalannya Laga dan Skor Akhir

Prancis : Formasi 4-2-3-1
(Kiper) Hugo Lloris, Lucas Hernandez, Ibrahima Konate, Dayot Upamecano, Benjamin Pavard, Adrien Rabiot, Aurelien Tchouameni, Antoine Griezmann, Kylian Mbappe, Ousmane Dembele, Olivier Giroud.
Pelatih : Didier Deschamps

Sementara, jalannya pertandingan menurut beberapa pengamat akan berimbang dan peluang tericipta tergantung pada peran gelandang di lini tengah.

Inggris yang sudah sejak lama tidak memenangkan Piala Dunia tentu akan lebih berambisi, di sisi lain sang juara bertahan Prancis juga ingin membuat rekor baru.

Kyliann Mbappe saat ini menjadi top skor sementara Piala Dunia 2022, tentu Inggris akan menyiapkan taktik khusus untuk mematikan pergerakannya.

Baca Juga: Hasil Laga 16 Besar Piala Dunia 2022 Belanda vs USA, Beserta Rangkuman Jalannya Laga dan Skor Akhir

Kami memprediksi pertandingan akan berakhir dengan skor akhir 1-1 adalah hasil yang adil di 90 menit jalannya laga Inggris melawan Prancis di 8 Besar Piala Dunia 2022 kali ini.***

Editor: Nadia Fairuz Azzahro

Sumber: Sofascore

Tags

Terkini

Terpopuler