Begini Cara Hitung Weton Jodohmu Menurut Primbon Jawa, Jangan Sampai Salah Pilih Pasangan

20 Juli 2022, 20:20 WIB
Ilustrasi hitungan weton jodoh menurut primbon Jawa /Pixabay/Pexels

MEDIA TULUNGAGUNG - Simak informasi dalam artikel ini tentang cara menghitung weton jodoh menurut Primbon Jawa, jangan sampai salah pilih pasangan.

Perhitungan mengenai weton Jawa di tengah perkembangan zaman modern ternyata masih sering digunakan oleh sebagian masyarakat Indonesia.

Tidak hanya mereka yang tinggal di Jawa, namun beberapa masyarakat yang masih memiliki darah Jawa tersebar di seluruh Indonesia masih ada yang meyakininya sebagai tuntunan hidup.

Baca Juga: Rionny Mainaky Puas dengan Prestasi Atlet Bulu Tangkis Indonesia Selama Tur Asia Tenggara

Salah satu hal yang penting dalam perhitungan weton adalah perjodohan.

Perjodohan adalah suatu hal sakral sekali dalam seumur hidup yang harus dipertimbangkan dengan baik demi kelangsungan rumah tangga.

Jika Anda menjadi bagian orang yang meyakini perhitungan weton dalam perjodohan, simak artikel di bawah.

Baca Juga: Update Hasil Taipei Open 2022: Wakil Indonesia Tersisa Komang Ayu, Christian Adinata dan Ikhsan Gugur

Berikut akan kami bagikan cara menghitung weton jodoh menurut Primbon Jawa, jangan sampai salah pilih pasangan, dikutip Tim Media Tulungagung dari Zona Surabaya Raya, Rabu, 20 Juli 2022.

 

Apa yang dimaksud hari weton?

Weton adalah suatu perhitungan hari kelahiran seseorang yang di gunakan sebagai dasar dalam menentukan ramalan tertentu.

Baca Juga: Bertemu untuk Pertama Kali Pasca Berpisah, Nathalie Holscher Beruari Air Mata Meski Disanding Sule

Bagaimana cara menghitung weton kelahiran?

Cara menghitung weton kelahiran adalah dengan menggabungan nilai antara hari masehi Senin sampai Minggu dengan hari dalam Kalender Jawa, yang antara lain Legi, Wage, Pon, Kliwon, dan Pahing.

Masehi: Senin (4), Selasa (3), Rabu (7), Kamis (8), Jumat (6), Sabtu (9), dan Minggu (5)
Kalender Jawa: LEGI (5), PAHING (9), PON (7), WAGE (4), KLIWON (8)

Baca Juga: Profil dan Fakta Unik Shi Yuqi, Pebulu Tangkis China yang Akan Kembali Tampil di Kejuaraan Dunia BWF Jepang

Bagaimana cara hitung weton jodoh?

Demi mengetahui kecocokan atau nasib perkawinan antara calon mempelai, maka masing-masing insan, hari kelahirannya di jumlahkan dengan wetonnya.

Contoh cara hitung weton jodoh:

Kamu lahir pada hari Minggu Wage. Itu artinya, kamu punya neptu kamu (Minggu + Wage) 5+4=9.

Di lain pihak, pasangan kamu lahir pada hari Senin Pon. Itu artinya, neptu pasangan kamu (Senin + Pon) 4+7=11.

Jadi, hasil neptu jodoh kamu dan pasangan adalah 9+11=20.

Baca Juga: Ana/Tiwi Ikut Merangkak Naik Peringkat BWF 5 Tangga Pasca Singapore Open 2022, Ribka/Febby Turun

Kalau sudah di ketahui jumlahnya, maka tinggal mencocokkan dengan nilai ramalan di bawah ini.

1) Cara Hitung Weton Jodoh: PEGAT (1, 9, 10, 18, 19, 27, 28, 36)
PEGAT artinya cerai.

Dengan demikan problematika yang akan terjadi dalam pasangan PEGAT ini bisa dari berbagai macam hal.

Misalnya saja masalah ekonomi, kekuasaan, bahkan perselingkuhan.

Baca Juga: Peringkat BWF Apriyani/Siti Fadia Melesat ke Naik 20 Tangga Setelah Juarai Singapore Open 2022

Ujungnya yang paling parah adalah tersebut bercerai atau dalam bahasa Jawa disebut pegatan.

2) RATU (2, 11, 20, 29)

RATU artinya berwibawa.

Makna ramalan dari pasangan RATU ini nantinya perkawinannya bakal berwibawa dan disegani.

Biduk rumah tangga pun harmonis dan bisa bikin siapa saja iri hati lantaran keharmonisan pasangan RATU.

Baca Juga: Habib Rizieq Bebas Dari Penjara, Namun Harus Penuhi Beberapa Hal Ini

3) Cara Hitung Weton Jodoh: JODOH (3, 12, 21, 30)

JODOH artinya cocok.

Ramalan pasangan JODOH ini nantinya kedua mempelai bakal harmonis karena bisa saling melengkapi.

Selain itu, pasangan JODOH ini bisa menerima kekurangan sekaligus mengendalikan kelebihan pasangan.

Biasanya, pasangan JODOH ini usia perkawinannya langgeng sampai berkalangan tanah.

Baca Juga: Profil Brigjen Hendra Kurniawan, Sosok Perwira yang Namanya Terseret dalam Kasus Saling Tembak Antar Polisi

4) TOPO (4, 13, 22, 31)

TOPO artinya menahan diri.

Ramalan pasangan TOPO ini pada awalnya akan mengalami berbagai cobaan pada awal-awal usia pernikahan.

Tergantung dari ketahanan mempelai, kalau mereka kuat, maka pernikahan akan langgeng dan sukses.

Tidak hanya dalam bidang ekonomi, anak-anak mereka pun bakal sukses dan bahagia.

Baca Juga: Artis Citayam Fashion Week Jadi Sorotan, Dari Gaya Pacaran Hingga Kakinya Tidak Pernah Diam Saat Diwawancara

5) Cara Hitung Weton Jodoh: TINARI (5, 14, 23, 32)

TINARI artinya beruntung.

Pasangan TINARI ini seperti pasangan suami istri pada umumnya. Mereka diberi rezeki tapi tak melimpah maupun kekurangan.

Biasanya, rezeki tersebut datang dari keberuntungan.

6) PADU (6, 15, 24, 33)

PADU artinya bertengkar.

Ini artinya, pasangan PADU akan kerap mengalami pertengkaran tapi tidak sampai bercerai. Karena, mereka sudah saling cinta.

Biasanya, pasangan PADU ini akan bertengkar hanya karena hal-hal remeh temeh.

Baca Juga: Mobil Tertabrak Truk, Dinda Kanya Dewi Unggah Caption Menggelitik Hingga Dapat Simpatik Para Rekan Artis

7) Cara Hitung Weton Jodoh: SUJANAN (7, 16, 25, 34)
SUJANAN artinya tidak setia.

Pasangan SUJANAN ini diramalkan bakal kerap bertengkar karena masalah perselingkuhan.

Aksi serong itu tidak hanya datang dari pihak suami, tetapi istri pun bisa berlaku sujanan.

8) PESTHI (8, 17, 26, 35)

PESTHI artinya rukun.

Ini adalah yang diidam-idamkan oleh orang Jawa. Karena, pasangan PESTHI bakal rukun, tenteram, damai sampai tua.

Baca Juga: Sule Ungkap Alasan Saat Dirinya Tidak Mau Diroasting Kiky Saputri, Jawabannya Bikin Ngelus Dada, Ternyata...

Bahkan ketika tertimpa masalah apa pun juga, pasangan PESTHI tetap harmonis dan saling menguatkan.

Tak heran pasangan PESTHI bisa sampai langgeng hingga tutup usia.

Demikian informasi tentang cara menghitung weton jodoh menurut Primbon Jawa, jangan sampai salah pilih pasangan.

Benar salahnya kita serahkan semuanya kepada Tuhan yang Maha Esa. ***(Rangga Putra/Zona Surabaya Raya)

Baca Juga: Ini Alasan Nunung Lebih Suka Andre Taulany Daripada Sule: Kalau Dia Itu...

Artikel ini pernah tayang dengan judul 'Cara Hitung Weton Jodoh sesuai Kalender Jawa dan Primbon, Ramal Nasib Perkawinan Kamu di sini!'.

Editor: Azizurrochim

Sumber: Zona Surabaya Raya

Tags

Terkini

Terpopuler