Begini Rahasia Andrew Kalaweit, YouTuber Penghuni Hutan Kalimantan Saat Hadapi Harimau di Tengah Hutan

21 Mei 2022, 06:30 WIB
Andrew Kalaweit ditantang 24 jam berada di danau penuh buaya kalimantan /Foto: YouTube Deddy Corbuzier/

 

 

Media Tulungagung – YouTuber, selebgram sekaligus influencer muda yang merupakan penghuni hutan di Kalimantan Tengah, Andrew Kalaweit membagikan rahasianya saat menghadapi harimau.

Ia membagikan tips dan triknya kepada publik saat menghadiri acara podcast Deddy Corbuzier beberapa waktu lalu.

Menurut pemuda blasteran Indonesia-Prancis itu, jika seseorang melihat harimau di hutan tidak disarankan untuk kabur karena malah akan berbahaya dan mengancam keselamatan nyawa.

Baca Juga: Muncul Virus Baru Monkeypox , dokter Tifa: Sejak Covid Ini Konspirasi, Saya Tak Percaya, Sudah Diprediksi!

"Kalau kita lihat harimau dari jauh jangan pernah kabur kita lari kedia,” tutur Andrew Kalaweit, seperti dilansir dari YouTube Deddy Corbuzier pada Sabtu, 21 Mei 2022.

Mendengar ujaran Andrew, Deddy seolah tak percaya akan ucapannya.

“Tunggu dulu, lu ngajarin gua bener apa nggak.? Bukan ngeprank kan!! Kabur bos,” kata Deddy sambil terheran.

Baca Juga: Mengenal Virus Monkeypox, bagaimana cara penularannya dan apa saja gejalanya? Simak Selengkapnya Di Sini

Lebih lanjut lagi, Andrew mengatakan saat seseorang melihat harimau namun memutuskan kabur, mereka akan dengan mudah memangsa.

“Justru saat kabur kita mati, apalagi bayangi harimau gede kalau kita kabur justru gampang tangkap leher dan jatuh langsung dia makan,” tutur Andrew Kalaweit.

Merentangkan tangan di depan harimau adalah salah satu trik yang bisa dilakukan.

Baca Juga: WASPADA! Virus Monkeypox Ditemukan Di Inggris dan Ancam Dunia Kesehatan, Penularan Melalui Seks Bebas LGBTQ

“Justru kalau kita berhadapan harimau kita rentangkan kedua tangan biar kita kelihatan gede langsung teriak lari kedia (harimau),” ujarnya.

Kegemaran Andrew dalam berpetualang di hutan dan kecintaan terhhadap satwa liar tidak lain karena lingkungannya yang membentuk yakni dari ayahnya.

Ayah Andrew, Chanee Kalaweit sejak muda telah menjadi aktivis lingkungan yang peduli dengan satwa liar di Indonesia.

Baca Juga: Coba Kutuk Rusia, George W. Bush Malah Kepleset Tidak Sengaja Sebut Invasinya ke Irak Salah dan Brutal

Chanee saat ini telah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan menikahi seorang perempuan suku Dayak bernama, Nur Pradawati (Prada Kalaweit).

Mereka diketahui saat ini tinggal bersama dua orang anaknya, Andrew Kalaweit dan Enzo Kalaweit di hutan Kalimantan Tengah yang sepi tetangga.

Andrew Kalaweit sendiri sering mengunggah konten petualangan seperti 24 jam berada di tengah hutan Kalimantan dan bermain di danu buaya.

Baca Juga: Sejarah Badarawuhi KKN di Desa Penari, Sosok Remaja Muda Berwujud Siluman dengan Ilmu Awet Muda Tanah Jawa

Anehnya dia melakukan itu sendirian hanya ditemani seekor anjing peliharaannya yang diberi nama puma.

Andrew Kalaweit memberi edukasi hingga menginspirasi. Namun mensosialisasikan cinta lingkungan kepada anak-anak muda lainnya.***

Editor: Azizurrochim

Sumber: deddy corbuzier

Tags

Terkini

Terpopuler