Daun Salam Ternyata Dapat Mengobati Ginjal, Mencegah Kanker hingga Diabetes, Begini 5 Khasiatnya

9 September 2021, 19:34 WIB
Ilustrasi - Daun Salam /Pexels.com/Karolina Grabowska

 

MEDIA TULUNGAGUNG - Daun salam dikenal sebagai penyedap pada sejumlah masakan.

Memiliki aroma yang wangi, bisanya daun salam digunakan untuk tambahan dalam memasak sejumlah hidangan seperti sayuran bersantan.

Menariknya, ternyata daun salam juga diyakini dapat membantu mengobati sejumlah penyakit sepanjang sejarahnya

Baca Juga: Virgo, Scorpio Hingga Aquarius Bakalan Ketiban Rezki melimpah, Simak Zodiak Lainya

Simak manfaat daun salam bagi kesehatan berikut ini:

1. Solusi Untuk Diabetes

Menurut studi tahun 2009, mengonsumsi kapsul yang mengandung 1-3 gram daun salam setiap hari dapat membantu menurunkan dan mengelola kadar glukosa dan kasar kolesterol pada penderita diabetes.

Hal ini kemungkinan besar karena dauh salam mengandung polifenol yang merupakan antioksidan kuat.

2. Mencegah Kanker

Para peniliti secara agresif mencari cara baru dalam pengobatan. Mereka akhirnya menemukan cara yang mungkin dapat mencegah kanker payudara.

Sebuah studi baru menemukan bahwa ekstrak dari daun salam adalah pilihan alami yang mungkin dapat membantu mencegah kanker.

Ekstrak daun salam tersebut dipercaya dapat membunuh sel kanker dengan membantu apoptosis atau kematian sel terprogram.

Baca Juga: Virgo, Scorpio Hingga Aquarius Bakalan Ketiban Rezki melimpah, Simak Zodiak Lainya

3. Membantu Mengobati Batu Ginjal

Sebuah studi pada 2014 lalu menyelidiki apakah ekstrak daun salam dapat membantu mencegah batu ginjal.

Studi tersebut akhirnya menemukan bahwa bersama dengan delapan jamu tradisional lainnya, daun salam mampu mengurangi jumlah urease dalam tubuh.

Urease merupakan enzim yang dapat menyebabkan beberapa gangguan lambung, termasuk batu ginjal jika tidak seimbang.

Namun demikian, para ilmuwan yang melakukan penelitian menyarakan bahwa perlu lebih banyak penelitian lagi yang harus dilakukan untuk memahami fungsi daun salam ini.

4. Mengobati Luka

Penelitian sejauh ini menunjukkan bahwa khasiat penyembuhan dengan ekstrak daun salam dapat mengurangi peradangan di area luka.

Meski percobaan ini masih dilakukan pada tikus, namun peneliti optimis bahwa daun salam dapat berfungsi sama pada manusia.

Jika benar demikian, tradisi kuno mengenai penggunaan daun salam untuk penyembuhan akhirnya memiliki bukti ilmiah.

Baca Juga: Pentingkah Mengungkapkan Pernah Berzina Dimasa Lalu Pada Pasangan? Begini Komentar dari Oki Setiana Dewi

5. Mengusir Gangguan Otak

Dalam naskah kuno disebutkan bahwa daun salam menjadi pengobatan untuk kejang.

Sementara itu, dalam studi terbaru, para ilmuan memutuskan untuk mencoba mencari tahu apakah hal tersebut dapat dibuktikan secara ilmiah.

Mereka akhirnya dapat menemukan bahwa ekstrak daun salam memang efektif melindungi tikus dari serangan balik. Hal ini mungkin karena komponen kimia unik dari ekstrak daun salam.

Karena percobaan masih dilakukan pada binatang, para ilmuan berharap agar nantinya dapat menggunakan penelitian baru ini untuk mulai mempelajari efek ekstrak daun salam pada manusia. Misalnya apakah daun salam bisa membantu orang yang terdiagnosis epilepsi.

Nah itulah sejumlah manfaat dari daun salam untuk kesehatan. Sejauh ini, yang sudah diketahui secara pasti, daun salam dapat memberikan rasa gurih pada beberapa jenis makanan.

Akan tetapi, perhatikan pula bagaimana para ilmuan menemukan sejumlah manfaat dan kegunaan menakjubkan dari daun salam ini.***

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler