Jadwal Lengkap Turnamen MLBB Tingkat Dunia M4 World Championship 2023, Beserta Link Streamingnya

2 Januari 2023, 11:01 WIB
Sejumlah pemain Incendio Supremacy usai raih kemenangan pertama di M4 World Championship. /MLBB Esports/Moonton Indonesia

MEDIA TULUNGAGUNG – Turnamen Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB) tingkat dunia M4 World Championship, mulai digelar Minggu 1 Januari 2023 di Bali United Studio, Jakarta.

Turnamen M4 World Championship, MLBB tersebut berlangsung dalam tiga tahapan, yakni tahap Group Stage, kemudian tahap Knockout stage, dan terakhir adalah tahap Grand Final.

Adapun rincian jadwal lengkap Turnamen M4 World Championship, MLBB diuraikan sebagai berikut, yang dilansir MEDIA TULUNGAGUNG dari laman Antara, pada tanggal 2 Januari 2023.

Baca Juga: Daftar Tim Turnamen M4 World Championship 2023, Termasuk Dua Wakil MLBB Indonesia

Untuk turnamen MLBB tahap pertama yakni Group Stage yang akan bergulir mulai tanggal 1 Januari 2013 sampai tanggal 4 Januari 2023.

Untuk tahapan pertama yakni Group Stage ini, akan diikuti oleh 16 tim MLBB yang dibagi menjadi empat grup untuk bertanding di M4 World Championship yaitu:

1. Grup A yang terdiri dari empat grup yakni grup dari Finipina, Turki, Myanmar, dan Kamboja.

2. Grup B juga terdiri dari empat grup yakni grup dari Indonesia, Malaysia, Peru, dan Vietnam.

Baca Juga: 10 Ucapan Selamat Hari Amal Bhakti ke 77 Penuh Makna Bagikan di Media Sosial pada 3 Januari 2023

3. Grup C juga terdiri dari empat grup yakni grup dari Singapura, Gabungan Timur Tengah dan Afrika Utara, Indonesia, dan Filipina.

4. Grub D yang terdiri dari empat grup yakni grup dari Malaysia, Brazil, Amerika Serikat, dan Argentina.

Sedangkan untuk turnamen MLBB tahap kedua yaitu Knockout Stage yang akan berlangsung pada 7 Januari 2023 sampai tanggal 14 Januari 2023.

Dalam pertandingan di tahap kedua ini, tim upper bracket akan memiliki dua kesempatan, sementara lower braket hanya memiliki satu kesempatan, dan jika mereka kalah akan langsung dieliminasi.

Baca Juga: Awal Tahun Baru 2023 Ledakan Besar Terjadi di Kabul Afghanistan, Sebabkan Puluhan warga Tewas dan Luka-luka

Selanjutnya adalah Grand Final yang merupakan tahapan terakhir yang akan berlasung pada tanggal 15 Januari 2023 yang akan dilakukan di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.

Di tahap terakhir MLBB ini, dua tim yang berhasil bertahan akan bertanding untuk merebut gelar tim Mobile Legends: Bang-Bang terbaik dunia dalam M4 World Championship 2023.

Pertandingan atau turnamen Mobile Lagend, Bang-Bang atau MLBB tersebut disiarkan langsung di kanal YouTube MLBB.***

Editor: Zaris Nur Imami

Tags

Terkini

Terpopuler