Berikut 4 Cara Menjemput Jodoh di Tangan Allah yang Wajib Kamu Ketahui, Jangan Lupakan Setiap Langkahnya!

12 Mei 2022, 20:53 WIB
Ilustrasi, cara menjemput jodoh. Lakukan secara teratur! /Pixabay /Susan Cipriano/

MEDIA TULUNGAGUNG – Jodoh adalah salah satu takdir yang sudah ditetapkan oleh Allah SWT.

Namun dalam hal ini apabila jodoh tidak dijemput maka jodoh akan tetap berada di tangan Allah SWT.

Itulah mengapa kita dituntut untuk beriktiar dalam menjemput jodoh.

Berikut beberapa hal yang dapat kamu lakukan untuk menjemput jodoh.

Baca Juga: Usia Semakin Bertambah Namun Jodoh Tak Kunjung Datang? Perhatikan Mungkin 5 Hal Ini yang Jadi Penyebabnya!

Dikutip oleh MEDIA TULUNGAGUNG dari kanal YouTube Doa Pedia pada 12 Mei 2022.

Perbanyak Berdoa

Doa adalah cara utama dan wajib dilakukan untuk menjemput jodoh. Berdoalah agar kamu mendapat bimbingan dari Allah agar mendapat jodoh yang soleh dan sholehah.

Waktu paling tepat untuk berdoa adalah ketika selesai melaksanakan ibadah sholat. Selain itu, mintalah ibu dan ayah untuk turut serta mendoakanmu untuk memperkuat doa.

Baca Juga: Amalan Sebelum Tidur, Urusan Jodoh Rejeki dan Segela Aktifitas akan Dilancarkan Menurut Syeh Ali Jaber

Kenali tanda-tanda dari Allah SWT

Biasanya, usai berdoa beberapa waktu kemudian, Allah akan memberikan sebuah tanda kepadamu, seperti akan datang seseorang yang ingin melamarmu.

Ingat jangan mengabaikan tanda yang diberikan oleh Allah meski sekecil biji zarah.

Bersedekah

Sedekah merupakan upaya yang dapat kamu lakukan untuk menjemput jodohmu.

Sedekah juga memberi manfaat yang luar biasa seperti membuka pintu rezeki, menjauhkan diri dari sifat kikir serta membuat orang selalu bersyukur.

Baca Juga: 3 Weton yang Hidupnya Dilingkupi Keberuntungan Rezeki, Karir Hingga Jodoh Menurut Primbon Jawa

Lalui situasi tersebut

Setelah melakukan cara-cara sebelumnya maka langkah terakhir adalah melalui situasi tersebut.

Lalui proses ini dengan penuh tawakal kepada Allah hingga Allah mengabulkan doamu. Jangan lupa bersyukur ketika doamu telah dikabulkan oleh Allah.***

 

 

 

Editor: Nadia Fairuz Azzahro

Sumber: Youtube Doa Pedia

Tags

Terkini

Terpopuler